Kaos Ngapak adalah sebuah merek lokal yang dikenal dengan desain unik dan berkarakter khas budaya "ngapak," yaitu logat atau dialek Banyumasan yang berasal dari Jawa Tengah. Merek ini didirikan oleh Pujianto, S.E., yang dikenal sebagai sosok kreatif dan inovatif dalam mengangkat budaya lokal menjadi produk populer.
Dalam sambutannya Lukman Hakim, S.Pd.I,S.Kom Wakil Kepala Bidang Kurikulum SMK WELA mengajak pada peserta workshop untuk memanfaatkan secara optimal kesempatan workshop kali ini yang menghadirkan nara sumber berpengalaman dalam bidang usaha industri kreatif sablon DTF.
"Perkembangan industri digital telah membuka peluang pasar konsumen yang luas, untuk itu siswa jurusan DKV bisa mengambil bagian dari industri digital melalui peluang bisnis kreatif sablon DTF", ucapnya.
Pujianto, S.E dengan pengetahuan mendalam dan pengalaman bisnisnya, beliau berbagi wawasan tentang cara memulai usaha sablon, membangun branding, dan kiat sukses di industri kreatif. Dengan pengalaman beliau diharapakan jadi inspirasi untuk seluruh siswa khususnya jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) dalam mengembangkan bisnis kreatif sablon DTF.