Malam Refleksi dan Tasyakuran Harlah SMK WELA


Malam Refleksi, Tasyakuran dan Sarasehan dalam rangka Hari Lahir (Harlah) SMK WELA Ke-35 dilaksanakan pada Senin, 17 Juli 2023 pukul 20.00 WIB-selesai bersama MWC NU Kecamatan Cilongok, Pengurus BP3MNU SMK WELA, tokoh agama, tokoh masyakarat dari berbagai profesi, seluruh komponen badan otonom NU, warga masyarakat lingkungan SMK WELA, unsur pimpinan, guru dan tenaga kependidikan SMK WELA.

H. Fatkhul Aziz, S.Ag Kepala SMK WELA dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak khususnya warga NU yang telah berpartisipasi dalam pengembangan dan kemajuan SMK WELA hingga di usia ke-35 ini banyak kemajuan yang telah dicapai, baik dari sarana prasarana, jumlah siswa, rombel/kelas maupuan prestasi.

Sementara Ketua Tanfidziyah MWC NU Kecamatan Cilongok KH. Zaenal Abidin, M.Pd merasa bangga dengan capaian yang telah diraih SMK WELA. "Sebagai warga NU Kecamatan Cilongok kita patut berbangga memiliki SMK Ma'arif NU 1 Cilongok yang terus berkembang baik dari sisi kualitas maupun kuantitas", ucapnya. Lebih lanjut beliau mengharapkan peran SMK WELA senantiasa bisa menjadi lembaga kaderisasi dan wadah perjuangan dalam menjaga Islam Ahlussunnah Wal Jama'ah An-Nahdliyah.

Istighotsah dan Doa Bersama dipimpin Mustasyar MWC NU Kecamatan Cilongok KH. Abdul Mutholib yang sekaligus termasuk pendiri dan perintis SMK WELA. Refleksi dan Tasyakuran Harlah SMK WELA kali ini juga disiarkan secara live via kanal youtube SMK WELA sehingga bisa diikuti oleh netizen dari berbagai kalangan seperti siswa, alumni, warga NU, tamu undangan yang berhalangan hadir dan lain-lain.

Acara diakhiri dengan Refleksi Harlah SMK WELA ke-35 diisi oleh Abdurrahman, M.Pd salah satu perintis SMK Ma'arif NU 1 Cilongok yang saat itu bernama Sekolah Menengah Ekonomi Atas (SMEA). Beliau memaparkan perjalanan sejarah dari SMEA menjadi SMK dengan berbagai dinamika yang ada serta catatan-catatan penting perjalanan SMK yang berdiri pada Senin, 18 Juli 1988.

Kerjasama DUDIKA